Serie A

Statistik Terkini: Pencetak Gol Terbanyak dan Pemberi Assist Terbaik di Serie A

Serie A adalah kompetisi sepak bola utama Italia yang telah berdiri sejak 1898. Namun, baru menerapkan format pertandingan sejak tahun 1929. Lantaran kompetisi ini bergengsi, banyak klub yang bersaing untuk menempati posisi peserta Liga Italia.

Tak berbeda dengan pertandingan sepak bola lainnya, Liga Italia ini juga menerapkan sistem promosi dan degradasi. Hal inilah yang membuat klub Italia berlomba-lomba memberikan penampilan terbaik demi meraih gelar juara Serie A

Menariknya, dalam suatu pertandingan selalu ada pemain yang mencetak gol terbanyak dan pemain yang memberikan assist (umpan) untuk menciptakan gol. Lantas, siapa saja pemain yang dianggap sebagai Top Skor Sepakbola dan Top Assist Sepakbola Liga Italia?

Serie A

Statistik Terkini: Pencetak Gol Terbanyak dan Pemberi Assist Terbaik di Serie A

Persaingan dalam memperebutkan gelar juara Liga Italia selalu berlangsung menarik dan penuh kejutan. Di musim 2023/2024, terdapat sejumlah nama pemain yang diprediksi akan meraih gelar Top Skor Sepakbola dan Top Assist Sepakbola.

Pencetak Gol Terbanyak 

Adapun sejumlah pemain yang mencetak banyak gol selama kompetisi Serie A berlangsung, antara lain:

Lautaro Martinez 

Pemain Inter Milan yang telah bergabung sejak 4 Juli 2018 ini merupakan pria kelahiran Argentina 1997. Dipercaya untuk menempati posisi Depan-Tengah, Lautaro Martinez memiliki kemampuan yang sangat baik.

Hal tersebut dibuktikan dari pencapaian gol sebanyak 19 kali dan 4 kali assist selama pertandingan Liga Utama Italia 2023-2024 berlangsung.

Dusan Vlahovic 

Bermain di posisi Depan-Tengah, Dusan Vlahovic memiliki kemampuan yang baik dalam mencetak gol. Pria kelahiran Serbia yang bergabung dengan Juventus sejak 28 Januari 2022 ini telah mencetak 12 gol dan 2 assist. 

Oliver Giroud 

Pria asal Prancis ini kelahiran 1986 ini merupakan pemain AC Milan posisi Depan-Tengah yang memiliki kinerja baik di lapangan. Tak hanya pandai mencetak gol dengan total raihan sementara 11 kali, melainkan juga mampu memberikan 8 kali assist pada pemain lain.

Domenico Berardi 

Pemain kelahiran Italia Agustus 1994 ini bergabung dengan Sassuolo pada 1 Juli 2015 dan akan berakhir pada 30 Juni 2027. Dipercaya menempati posisi Sayap Kanan, Berardi mampu memberikan hasil terbaik dalam klasemen sementara Liga Utama Italia

Sepanjang pertandingan, Berarti telah mencetak 9 kali gol dan 3 assist. Tentunya jumlah ini bisa bertambah seiring waktu hingga penentuan juara Serie A

Hakan Calhanoglu

Pria berkebangsaan Turki ini baru bergabung dengan Inter Milan pada 1 Juni 2021 silam dengan durasi kontrak 6 tahun. Dalam tim, Calhanoglu dipercaya menempati posisi Gelandang Bertahan. 

Selama bermain di musim 2023-2024 Divisi Utama, Calhanoglu telah mencetak 9 gol dan memberikan assist pada pemain lain sebanyak 3 kali. Tak heran apabila ia menjadi salah satu pemain yang berada di daftar teratas Top Skor Sepakbola.

Pemberi Assist Terbaik

Berikut sejumlah pemain Liga Italia kompetisi utama yang dianggap telah memberikan banyak umpan gol.

Paulo Dybala 

Pemain AS Roma ini telah meraih total 6 assist selama musim dimulai. Paulo Dybala merupakan pemain asal Argentina yang kini dipercaya untuk menempati posisi penyerang atau gelandang serang.

Pria kelahiran 1993 ini bergabung dengan AS Roma sejak 20 Juli 2022 dan akan mengakhiri kontraknya pada 30 Juni 2025 mendatang. Selama masih bermain bersama AS Roma di Serie A, Dybala telah mencetak 8 gol.

Nicolo Barella 

Nicolo Barella merupakan pemain sepak bola asal Italia yang kini membela Inter Milan. Pria kelahiran 1997 ini ditempatkan pada posisi Central Midfield. Sejak bergabung dengan Inter Milan pada 1 September 2020, Barella memiliki performa yang apik.

Sepanjang musim 2023-2024, Barella telah 2 kali mencetak gol dan menorehkan 5 assist selama pertandingan Liga Italia berlangsung. 

Rafael Leao 

Pemain Sayap Kiri AC Milan ini merupakan pria kelahiran 1999 yang memang dikenal memiliki kemampuan baik di lapangan. Selama bermain bersama AC Milan, Leao telah mencetak 3 gol dengan total 8 assist. 

Tak heran apabila Rafael Leao masuk daftar Top Assist Sepakbola terbaik. Pria yang telah bergabung dengan AC Milan sejak 2019 ini akan mengakhiri kontrak pada 30 Juni 2028 mendatang.

Federico Chiesa 

Pria kelahiran 1997 asal Genova, Italia ini merupakan pemain Juventus yang dipercaya menempati posisi sayap kiri sejak kontrak dimulai pada Juli 2022. Selama bermain bersama Juventus, Chiesa telah mencetak 6 gol dan 2 assist. 

Khvicha Kvaratskhelia

Pemain Sayap Kiri Napoli yang bergabung sejak 1 Juli 2022 ini merupakan pemain asal Tiflis, Georgia. Kvaratskhelia termasuk pemain yang memiliki performa apik. Hal ini dibuktikan dengan kehebatannya mencetak 6 gol dan 4 kali memberikan assist.

Demikianlah informasi mengenai Top Skor Sepakbola dan Top Assist Sepakbola Serie A yang perlu kamu ketahui. Dari daftar di atas, adakah pemain yang menjadi jagoanmu?