UEFA adalah

UEFA adalah: Yuk, Kenalan dengan Asosiasi Sepak Bola Eropa Ini!

Kalau kamu gemar nonton bola, pasti kata UEFA sudah tidak asing lagi di telinga. Ya, UEFA adalah singkatan dari United European Football Association, atau Asosiasi Sepak Bola Eropa dalam bahasa Indonesia.

Mengapa, sih, UEFA dibentuk dan siapa saja negara pesertanya? Lalu, pertandingan apa saja yang diadakan oleh asosiasi sepak bola Eropa ini? Nah, kamu bisa mengetahui jawabannya di artikel berikut. Jangan ngaku suka bola kalau belum mengenal asosiasi sepak bola yang satu ini!

Apa Itu UEFA?

UEFA adalah

UEFA adalah singkatan dari Union of European Football Associations. Dalam bahasa Indonesia, ini bisa diartikan sebagai Uni Asosiasi-Asosiasi Sepak Bola Eropa.

UEFA merupakan badan administratif yang mengatur berbagai hal terkait sepak bola bagi negara-negara anggotanya (mayoritas di benua Eropa). Dalam kancah persepakbolaan dunia, UEFA adalah satu dari enam konfederasi sepak bola yang berasal dari tiap benua.

Meski secara nama UEFA merupakan lembaga yang mengatur sepak bola Eropa, anggota UEFA tidak hanya terbatas pada negara Eropa saja. Ada juga anggota UEFA yang berasal dari benua Asia, meski jumlahnya tidak banyak.

Markas utama UEFA berlokasi di Nyon, Swiss. Sebelum dipindahkan ke Nyon, markas utama UEFA sempat berlokasi di Paris (1954-1959) dan Bern (1959-1995). Kini, presiden UEFA adalah Aleksander Ceferin, mantan Presiden Asosiasi Sepak Bola Slovenia.

Sejarah Pembentukannya

UEFA adalah

UEFA didirikan pada 15 Junia 1954 di Basel, Swiss setelah adanya perkumpulan dan konsultasi asosiasi sepak bola Italia, Belgia, dan Perancis. 

Pendirian UEFA ini disambut dengan baik sehingga banyak negara juga mau bergabung dengan uni asosiasi sepak bola Eropa ini. Tak heran, sejak awal uni asosiasi sepak bola Eropa ini memiliki 25 anggota. Pada awal 1990-an, jumlah negara anggota ini berubah menjadi dua kali lipatnya.

UEFA memiliki presiden dan sekretaris jenderal. Presiden awal UEFA pada saat didirikan adalah Ebbe Schwartz, sedangkan jabatan wakil presiden utama waktu itu dijabat oleh Henri Delaunay.

Saat ini, UEFA menjadi salah satu konfederasi sepak bola benua yang berada di dalam lingkup organisasi FIFA. 

Siapa Saja Anggotanya? 

UEFA adalah

Sejauh ini, UEFA memiliki 54 anggota asosiasi nasional. Negara-negara yang bergabung dengan UEFA adalah negara yang mendapatkan pengakuan sebagai negara yang berdaulat walaupun ada beberapa pengecualian. 

Tidak semua negara Eropa menjadi anggota UEFA. Negara kecil seperti Vatikan, contohnya, tidak menjadi anggota UEFA. 

Anggota UEFA juga tidak semuanya merupakan negara yang berasal dari benua Eropa. Ada beberapa negara yang secara geografis termasuk sebagai negara Asia, misalnya seperti Israel dan Kazakhstan. Selain itu, negara benua seperti Rusia dan negara yang berada di perbatasan Asia-Eropa seperti Turki juga termasuk sebagai anggota UEFA.

Menariknya, ada beberapa negara yang juga menjadi anggota dari asosiasi sepak bola benua lainnya. Misalnya seperti Israel dan Kazakhstan yang juga menjadi anggota asosiasi sepak bola Asia. 

UEFA juga memperbolehkan negara-negara anggotanya untuk mengikuti kompetisi domestik di negara lain. Ada banyak contoh untuk menggambarkan hal ini. 

Sebagai contoh, Monako bisa mengambil bagian di kompetisi domestik Liga Perancis, klub Cardiff City dan Swansea City bisa ikut berpartisipasi dalam Liga Inggris, Berwick Rangers berpartisipasi di liga sepak bola Skotlandia, serta klub Derry City yang bermain di liga sepak bola nasionanl Republik Irlandia.

Berikut ini adalah daftar negara yang menjadi anggota UEFA:

  1. Albania
  2. Andorra
  3. Armenia
  4. Austria
  5. Azerbaijan
  6. Belarus
  7. Belgia
  8. Bosnia-Herzegovina
  9. Bulgaria
  10. Kroasia
  11. Siprus
  12. Republik Ceko
  13. Denmark
  14. Inggirs
  15. Estonia
  16. Kep. Faroe
  17. Finlandia
  18. Perancis
  19. Makedonia
  20. Georgia
  21. Jerman
  22. Gibraltar
  23. Yunani
  24. Hungaria
  25. Islandia
  26. Rep. Irlandia
  27. Israel
  28. Italia
  29. Kazakhstan
  30. Latvia
  31. Liechtenstein
  32. Lituania
  33. Luksemburg
  34. Malta
  35. Moldova
  36. Montenegro
  37. Belanda
  38. Irlandia Utara
  39. Norwegia 
  40. Polandia
  41. Portugal
  42. Rumania
  43. Rusia
  44. San Marino
  45. Skotlandia
  46. Seerbia
  47. Slovakia
  48. Slovenia
  49. Spanyol
  50. Swedia
  51. Swiss
  52. Turki
  53. Ukraina
  54. Wales

Ragam Kompetisi yang Diadakan

UEFA adalah

Sebagai asosiasi sepak bola benua, ada berbagai kompetisi yang diadakan oleh UEFA sepanjang tahunnya. Ragam kompetisi ini dibagi menjadi dua, yaitu kejuaraan antarnegara dan kejuaraan antarklub.

Berikut adalah pembagian kompetisi untuk masing-masing kategori:

  1. Ragam kejuaraan antarnegara
  1. Kejuaraan Eropa UEFA
  2. Liga Negara UEFA. Liga Negara UEFA adalah liga yang mempertemukan timnas senior negara-negara anggota UEFA yang diselenggarakan setiap dua tahun sekali.
  3. Kejuaraan Wanita UEFA
  4. Kejuaraan Futsal UEFA
  1. Kejuaraan antarklub
  1. Liga Champions UEFA (Champion’s League). Ini merupakan salah satu kompetisi UEFA yang paling terkenal dan banyak disiarkan secara internasional.
  2. Liga Europa UEFA (UEFA Europa League)
  3. Liga Konferensi Eropa UEFA (UEFA Conferderation League)
  4. Piala Super Eropa (Super Cup UEFA). Piala Super adalah pertandingan yang diselenggarakan antara pemenang Liga Champions dan Liga Europa.
  5. Liga Remaja UEFA
  6. Liga Champions Wanita UEFA
  7. Piala Futsal UEFA

Selain berbagai pertandingan di atas, ada juga Piala Juara CONMEBOL-UEFA. Piala Juara CONMEBOL UEFA adalah pertandingan yang diadakan di antara pemenang UEFA Championship (Liga Champions) dan pemenang kompetisi bola yang diadakan CONMEBOL (asosiasi sepak bola Amerika Selatan).

Mari kita bahas beberapa jenis kompetisi UEFA yang sudah disebutkan di atas.

Liga Champions UEFA

Liga Champions UEFA adalah kompetisi yang paling terkenal dibandingkan kompetisi lain yang diselenggarakan UEFA. Pasalnya, Liga Champions menjadi wadah bagi banyak klub sepak bola besar Eropa untuk bertemu dan mencari tahu siapa yang terbaik. Tak heran, liga ini sering disebut sebagai liga elit atau liga tier 1 di kancah sepak bola Eropa. 

Ada 32 klub yang akan bertanding di babak penyisihan grup dari total 79-81 total klub yang berpartisipasi. Pemenang grup akan mendapatkan trofi dan tentunya hadiah uang dengan total yang fantastis. 

Liga Europa UEFA 

Jika di tier 1 ada Liga Champions UEFA, di tier 2 ada Liga Europa UEFA. Meski berada di tier 2, sebenarnya kompetisi ini juga merupakan kompetisi yang elit dan menghadirkan banyak klub-klub besar dari tiap negara. Biasanya, juara ke 5-6 klasemen liga domestik akan berpartisipasi di liga Europa UEFA. 

Sama seperti Liga Champions, Europa League diikuti oleh puluhan tim dari negara-negara di benua Eropa. Biasanya, ada sekitar 58 klub yang memperebutkan 32 posisi di babak grup.

Liga Konferensi Eropa UEFA 

Setelah Liga Champions dan Liga Europa, ada Liga Konferensi Eropa UEFA di tingkat ketiga kompetisi sepak bola UEFA. Kompetisi ini baru digelar sejak 21 Mei 2021 sehingga per 2023 baru ada dua musim yang sudah selesai digelar. 

Secara keseluruhan, ada 184 klub yang berkompetisi di liga ini. Nantinya, akan ada babak-babak kualifikasi untuk menyaring grup hingga pada akhirnya hanya ada 32 klub yang bertanding dalam babak grup.

Nah, itulah penjelasan tentang apa itu UEFA dan beberapa hal lain yang berkaitan dengan asosiasi ini. 

Sebagai simpulan, UEFA adalah asosiasi sepak bola Eropa yang diikuti oleh negara-negara di benua Eropa (walau tidak semuanya). Beberapa pertandingan besar yang diadakan UEFA antara lain adalah Champions League (Liga Champion), Europa Champions League (Liga Europa), dan Europa Conference League (Liga Konferensi Europa).